Rumah Yustina Siswa SMA Negeri 4 Semarang Ludes Di Lalap Si Jago Merah

/ 2 Oktober 2019 / 10/02/2019 09:18:00 AM

Reporter : Taufiq.Sapta

Rumah yustina terbakar ludes , saat warga ikut memadamkan api yang membesar. Foto: Taufiq

Semarang (PoliceWatch.News),- Rumah Yustina siswa SMA Negeri 4 semarang yang terletak di jalan Rasamala Utara II perumahan banyumanik kelurahan srondol kulon Kecamatan banyumanik semarang, sabtu (28/9/2019) sekitar pukul 04.30 ludes terbakar dilalap sijago merah.



Menurut keterangan Suharno Kakek Yustina pemilik rumah, kebakaran terjadi disebabkan obat nyamuk bakar yang menempel pada kasur lipat kemudian menjalar ke almari sekitar pukul 04.30. Oleh suharno sebenarnya udah di upayakan dengan menutupi kain yang sudah dikasih air tetapi api terus menjalar, dengan panik membawa anak anaknya serta penghuni keluarga besarnya untuk di evakuasi keluar rumah namun api semakin lama semkin membesar, pertolongan juga di berikan oleh warga komplek perumahan tersebut sambil menunggu mobil pemadam kebakaran datang.



Sekitar pukul 5.15 4 unit mobil pemadam kebakaran datang memberikan bantuan pemadaman namun api terlanjut sudah melalap seisi rumah bahkan sampai ke lantai 2 rumah tersebut, beruntung api dapat di padamkan petugas kurang lebh hampir satu jam sekitar pukul 05.45



.Dalam musibah kebakaran tersebut tidak ada korban jiwa, namun semua isi rumah ludes tanpa meninggalkan sisa kecuali sisa bangunan rumah barang barang lain yang sebelumnya di selamatkan, semua isi ludes termasuk ijazah, KK serta surat surat penting lainnya semua ludes.




Yustina ( no 3 dari kiri ) bersama orang tuanya meratapi rumahnya yang ludes terbakar. Taufiq


“ Kami sudah tidak punya barang apapun semua ludes terbakar yang ada hanya yang melekat di badan kami beserta keluarga besar kami. Rumah kami yang menempati ada 4 KK,” tutur suharno sambil merapi rumahnya yang dalam tempo singkat ludes.



Masih di syukuri api tidak merembet ke kiri kanan rumah Suharno, sehingga kanan dan kiri rumah suharno selamat dari amukan api. Informasi tentang kebakaran rumah Yustina yang merupakan siswa kelas X IPS 1 SMA Negeri 4 Semarang di lanjutkan ke pihak Sekolah, kemudian di tindak lanjuti dengan sigap melalui pesan berantai lewat WhatApps membentuk kepedulian berupa donasi, bahan makanan serta pakaian pantas pakai yang diantaranya untuk keluarga besar Suharno.



Dengan langkah sikap dari Pihak SMA Negeri 4 Semarang yang di mandegani Dra. Wiji Eny Ngudi Rahayu,M.Pd selaku Kepala SMA Negeri 4 Semarang di damping beberapa bapak ibu guru serta perwakilan siswa yang ada menyambangi rumah Yustina dengan memberikan bantuan untuk meringankan beban Keluarga besar Bapak Suharno yang merupakan ayah Yustina.

Kepala SMA Negeri 4 Semarang, Dra. Wiji Eny Ngudi Rahayu,M.Pd saat menyerahkan Bantuan
Donasi untuk keluarga Suharno yang di terima Ibu Yustina Foto :. Taufiq.Sapta

Dalam menggalang donasi berupa apapun untuk meringankan keluarga shohibul musibah ,untuk kebutuhan tiga hari ke depan berupa bahan makanan, pakaian pantas pakai , dana santunan, dan bahan bangunan untuk merenovasi rumah beserta tenaga untuk perbaikan dan renovasi rumah, mengingat kejadian pas hari libur sehingga bantuan yang mengalir khususnya dari Keluarga besar SMA Negeri 4 seadanya secara spontanitas yang nantinya akan di lanjutkankan pengumpulan donasi oleh semua siswa dari kelas X sampai dengan kelas XII serta kepada orang tua siswa yang ber empati dan seluruh guru dan karyawan SMA negeri 4

Semarang, pada hari senin 30/9/1029 penggalangan dana di lanjut rencana sampai atap menutup dan dinding karena sebentar lagi musim hujan, dari paguyuban orang tua siswa pun juga peduli dan ber empati terhadap musibah tersebut.
Komentar Anda

Berita Terkini