Sebagai Wujud Syukur, Kapolres Aceh Timur Santuni Anak Yatim

/ 14 Januari 2020 / 1/14/2020 03:27:00 AM

Dok : Policewatch

Aceh, Policewatch,- Sedikitnya 35 anak yatim-piatu dari berbagai gampong di lingkungan Polres Aceh Timur menerima santunan dari Kapolres, pada Senin (13/01/2020) sore dan bertempat di Rumah Dinas Kapolres, Jalan Medan-Banda Aceh, Gampong Tanah Anou, Kecamatan Idi Rayeuk, Kabupaten Aceh Timur.

Pemberian santunan tersebut diserahkan langsung oleh Kapolres Aceh Timur AKBP Eko Widiantoro, S.I.K,M.H dengan didampingi Ketua Cabang Bhayangkari Aceh Timur Ny. Yuli Eko Widiantoro.
Sebelum pemberian santunan, kegiatan diawali dengan zikir dan do’a bersama yang dipimpin oleh Imam Mesjid Babuttaqwa Polres Aceh Timur Tgk.
Syaifuddin AR seraya mengajak seluruh yang hadir terutama anak-anak yatim/piatu untuk mendo’akan Bapak Kapolres Aceh Timur beserta keluarganya dalam lindungan Allah SWT.

“Dalam kesempatan ini mari kita bersama-sama memohon kepada Illahi agar Bapak Kapolres dalam menjalankan tugas sebagai pimpinan selalu dalam bimbingan dan perilndungan-Nya.” Ucap Tgk. Syaifuddin AR.
Sementara itu AKBP Eko Widiantoro mengatakan, pihaknya sengaja menghadirkan anak yatim-piatu, sebagai bentuk ungkapan syukur dan berbagi berkah bersama.

“Apa yang diberikan mungkin tidaklah seberapa, namun hal itu sebagai wujud ungkapan rasa syukur kami karena hingga saat ini Polres Aceh Timur masih terus mampu melaksanakan tugas dengan baik,” ungkap Kapolres.

Wajah sumringah dan bahagia terpampang jelas di raut wajah anak-anak yang masih sangat kecil-kecil tersebut. “Terima kasih Bapak Kapolres,” ujar salah satu anak.

Orang nomor satu di jajaran Polres Aceh Timur ini pun tak luput meminta do’a dari anak-anak tersebut. “Anak-anakku sekalian, kami titip do’a untuk Polres Aceh Timur ya. Semoga kami selalu dapat melaksanakan tugas dengan baik.” Ungkap Kapolres Aceh Timur AKBP Eko Widiantoro,S.I.K,M.H.

Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, Wakapolres Aceh Timur Kompol Warosidi, S.H,M.H, para Kabag, Kasat, Pejabat Utama Polres Aceh Timur, Wakil Ketua Cabang Bhayangkari Aceh Timur Ny. Indah Warosidi, Pengurus Cabang Bhayangkari dan Seluruh Ketua Ranting Bhayangkari.

Tim
Komentar Anda

Berita Terkini