SEMPAT VIRAL DI MEDSOS WARGA DESA MUARA MAUNG TERPAPAR VIRUS CORONA TERNYATA MENGIDAP PENYAKIT MENAHUN

/ 12 April 2020 / 4/12/2020 11:54:00 PM
 
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lahat Ponco Wibowo
  KADINKES LAHAT PONCO WIBOWO MENEGASKAN ITU HOAX 
LAHAT | POLICEWATCH - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lahat Ponco Wibowo ditemui policewatch.news dikediamannya minggu (12/4/2020) bahwa sempat terjadi viral di fb bahwa ada salah satu warga desa muara maung, yang terpapar virus corona itu " HOAX " tidak benar bahwa ibu tersebut mengidap TB, terang " Ponco

Saya sempat ditelpon Kasat Reskrim Polres Lahat atas adanya viral di Fb dan sudah saya jelaskan kepada beliau bahwa salah satu warga desa muara maung diduga mengidap penyakit TB.bukan terpapar virus corona yang sempat viral sehingga membikin gaduh, Sehingga warga menjadi takut terang " Ponco

Lebih lanjut Ponco bahwa ada petugas kita mendatangi rumah salah satu warga desa muara maung dari puskesmas merapi mengenakan baju kelengkapan menjaga diri, untuk antisipasi penularan virus corona yang didatanginya " banyak warga yang datang mereka foto foto kehadiran petugas dari puskesmas merapi sehingga heboh dan menjadi viral.

Kini ibu tersebut dalam pemantauan ODP dari pihak puskesmas Merapi dan Camat Merapi Barat Eti Listiani sempat mendatangi rumah ibu tersebut yang sempat viral ternyata negatif.

Sementara ODP (Orang Dalam Pemantauan) corona di Kabupaten Lahat tinggal 17 orang lagi. Angka ODP ini menurun dari sebelumnya. Hal ini diungkapkan Tim gugus tugas covid 19 Lahat, Kadinkes Ponco  Minggu (12/04/2020).

“Sisa ODP, berjumlah 17 orang dan mereka ini semua dalam proses pantauan,” bebernya.

Untuk angka yang sudah selesai dalam pantauan sendiri, berjumlah 25 orang dan dinyatakan dalam kondisi sehat.

“Untuk yang telah selesai proses pemantauan dan dinyatakan sehat hingga sore ini berjumlah 25 orang,” ujar Taufik.

Total ODP sebelumnya berjumlah 40 orang, namun hari ini ada penambahan dua orang dari Kecamatan Merapi Barat, sehingga berjumlah total 42 orang.

“Tadi ada penambahan ODP dua orang dari Kecamatan Merapi Barat, sehingga total ODP berjumlah 42 orang. Dari 42 orang ini, 25 orang sudah di nyatakan sehat dan bebas dari Pantauan, sementara untuk sisanya 17 orang masih dalam proses pantauan,” tambah Taufik.

Untuk Pasien Dalam Pantauan PDP sendiri, masih Nihil.

“Kalau untuk PDP sendiri untuk Kabupaten Lahat, Alhamdullilah masih Nihil,” beber Taufik.

Dikatakan Taufik, Selaku Satuan gugus Tugas penanganan Virus Covid-19 Kabupaten Lahat selalu menghimbau kepada seluruh warga masyarakat Kabupaten Lahat, agar mendengarkan dan mematuhi aturan maupun himbauan yang telah disampaikan Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Kabupaten Lahat.

“Kita tetap menghimbau agar tetap menjaga jarak dan memakai Masker pada saat beraktifitas diluar rumah. Hindari berkumpul di tempat keramaian, rajin mencuci tangan, agar kita semua dapat terhindar dari wabah Covid 19,” tukasnya.

Reporter : Bambang.MD 

Komentar Anda

Berita Terkini