dok : mpw |
Garut,POLICEWATCH.NEWS– Ditengah Pandemi COVID-19 , Dewan Pimpinan Cabang Serikat Mahasiswa Muslim Indonesia kabupaten Garut dan Kementrian BUMN Salurkan bantuan paket sembako kepada 9 Yayasan Yatim Piatu di kabupaten Garut .( 21 – 22 Mei 2020 )
Tercatat beberapa yayasan yatim Piatu penerima bantuan : Pondok Pesantren Syarikat Islam , Pondok Pesantren Al-Qolam, Panti Asuhan Insan Mulia, Yayasan YASPIGAS, Yayasan Indonesia Satu, Yayasan At-Thoriqun Nazat, Yayasan At-Taqwin, Yayasan Ashabul Kahfi, LKS Al-Hikmah .
Bantuan langsung didistribusikan oleh Ketua DPC SEMMI kabupaten Garut , Ishak Taopik melaui yayasan-yayasan yang mengajukan “ Alhamdulilah dalam dua hari ini seluruh distribusi rampung dilaksanakan , kegiatan ini kami lakukan atas keprihatinan kondisi saat ini yang terdampak COVID-19 , sementara daya beli dan ekonomi masyarakat melemah “
Dalam keterangannya salah satu pengurus yayasan At-Thoriqun Nazat , yang berada di Kelurahan lengkong Jaya kecamatan karang pawitan , yang biasa di sapa mama Lengkong mengatakan “ Kami sangat berterim kasih sekali kepada ketua DPP SEMMI dan kementrian BUMN yang telah memberikan bantuan kepada yayasan kami , 165 paket untuk kami distribusikan lagi kepada anak-anak yatim dan dhuafa binaan kami , bantuan ini sangat bermanfaat bagi yang membutuhkan “
Lanjut mama lengkong “ Saya berharap SEMMI dapat terus berkontribusi dalam memperjuangkan kepentingan Masyarakat banyak , dan semoga SEMMI kedepan lebih maju , pungkasnya “ ( Dera Taopik).