POLRES PULAU BURU GELAR INDEKS TATA KELOLA ONLINE

/ 19 Mei 2020 / 5/19/2020 07:42:00 PM



Polres Pulau Buru Gelar Indeks Tata Kelola  Online

NAMLEA,POLICEWATC.NEWS,- Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Pulau Buru, AKBP Ricky Purnama Kertapati,S.I.K, M.Si melalui Kepala Bagian Perencanaan (KABAGREN) , AKP A. Palambo Menggelar Kegiatan Indeks Tatakelola Online. Kegitatan tersebut berlangsung di Aula Mapores Pulau Buru Selasa, (19/5).

Kegiatan tersebut Menurut Palambo,  berdasarkan  pada Surat Kapolri Nomor B/5653/1X/REN.2.3./2019/Srena tanggal 30 September  2019 perihal pelaksanaan indeks tata kelola (ITK) Polri  berbasis  online  pengukuran  kinerja  reformasi birokrasi  Polri (RBP) Polres. Kegiatan ini sudah berlangsung Dua kali yaitu, pelaksanaan perdana itu berlangsung pada tahun 2019 dan untuk ke duakali ini dilanjutkan pada hari ini Selasa,19 Mei 2020”Ujarnya.

Kemudian Lanjutnya, Surat Telegram   Karo Rena  Polda  Maluku  Nomor    ST/138/1V/2020,  tanggal  17 april 2020 tentang pelaksanaan   video conference   launching   dan   implementasi ITK  online   Polda Maluku dan Jajarannya.
Polres Pulau Buru Gelar  Indeks Tata Kelola  Online

Sehubungan   dengan   rujukan  tersebut  di  atas tambah AKP Palambo,  bersama  ini  disampaikan   kepada  Bapak/ibu bahwa Polres  Pulau  Buru  akan  mengadakan  pengukuran  kinerja  reformasi  birokrasi  Polri  di tingkat  Polres   untuk  itu akan  dilaksanakan  indeks tata kelola (ITK)  Polri secara  online dalam bentuk  penilaian eksternal  dengan  cara  pengisian  kuesioner yang  akan  dilaksanakan   pada hari Selasa tanggal 19 Mei 2020 pukul 09.00 Wit bertempat  di Aula Polres Pulau Buru.

Kegitan tersebut Kata Perwira Tiga Balak, dalam hal pengisian  Kuesioner  untuk  responden  eksternal  diperlukan  dukungan  dari berbagai kalangan  antara lain: Tokoh  Masyarakat,  Tokoh Agama,  DPRD,  Kejaksaan, Akademisi,  Media Massa, Organisasl    Masyarakat,    Pemerintah   Daerah,   Syahbandar,    KPLP,   BNPB,   Dinas Perikanan,   BNN  Kab. Bursel.    TNI  AL,  Asosiasi   pengusaha   Kapal,  Asosiasi Serikat  Buruh LSM. Kelompok  Nelayan,  dll.

Adapun metode pengumpulan  data dapat dilakukan secara online  atau offline,  jika online maka pengisian  menggunakan HP android melalui link itkonline.polri.go.ld/#/  jika  offline  akan diberikan lembaran     kuesioner,     apabila   mengalami   kendala    maka    bapak/ibu dapat menghubungi kami melalui  no hp 085243077711 a.n. Muhammad  Mulyadi  Pane, S.ST Kata Palambo.
Pewarta : AP
Komentar Anda

Berita Terkini