PT. NUSANTARA III KEBUN SEI KEBARA SERAHKAN BANTUAN PAKET SEMBAKO

/ 20 Juni 2020 / 6/20/2020 10:03:00 PM
Dok : POLICEWATCH.


 BANTUAN SEMBAKO KEPADA MASYARAKAT SEKITAR JUGA BURUH HARIAN LEPAS (BHL) DAN KARYAWAN PENSIUNAN


Policewacthnews, Labusel,-  Dalam pandemi virus corona (covid-19) yang hingga kini belum usai PT.nusantara III kebun sei kebara menyerahkan bantuan paket sembako kepada masyarakat sekitar,karyawan pensiunan,buruh harian lepas(BHL).

Seperti yang terlihat dalam balai pertemuan kebun sei kebara pada hari ini sabtu (20/06/2020  pukul 08:00 manager PT NUSATARA III kebun sei kebara Yayas AK Tarigan memimpin langsung penyerahan bantuan paket sembako sebanya 109 paket berupa beras 5kg dan 1kg minyak makan yang akan diserahkan kepada masyarakat sekitar juga karyawan pensiunan dan buruh harian lepas(BHL) dengan tetap memperhatikan protokol covid-19

Manager kebun sei kebara mengatakan dalam sambutan nya yang di dampingi oleh askep rayon barat dan askep rayon timur juga asisten personalia lalu ketua IKBI serta ketua SPBUN Basis sei kebara bahwa bantuan paket sembako PT.NUSANTARA III kebun sei kebara di peroleh dari dana CSAR kebun maka dari itu kebun sei kebara khusus nya selalu memperhatikan masyarakat sekitar dan karyawan pensiunan juga buruh harian lepas (BHL) yang terkena dampak covid -19

Hal ini sebagai bentuk kepedulian yang nyata terhadap masyarakat guna dapat pula meringan kan beban perekonomian masyarakat sekitar juga lain nya dalam menangani pandemi ini, Ia juga menambahkan semoga PT.NUSANTARA III kebun sei kebara tetap jaya dan  maju serta sejahtera juga di berikan kesehatan bagi kita semua yang di amini oleh penerima paket sembako tersebut

Ketua SPBUN basis sei kebara Sopian Bayu dalam pidato nya mengucapkan ribuan terima kasih kepada pihak managemen yang telah menyalurkan bantuan CSAR berupa sembako kepada mayarakat sekitar serta mayarakat kurang mampu juga karyawan pensiunan dan buruh harian lepas yang bekerja di kebun sei kebara ini semoga penerima bantuan dapat terbantu dalam penyerahan paket sembako ini.

Laporan  franky a ginting
Komentar Anda

Berita Terkini