Dok : mpw |
Muba-POLICEWATCH NEWS- Pasca perombakan pengurus DPD Partai Beringin Karya ( Berkarya ) Kabupaten Musi Banyuasin, DPD Partai Berkarya gelar Rapat Pembentukan Panitia Persiapan Musyawarah Daerah ( Musda ) Kabupaten Musi Banyuasin, Selasa ( 08/10/2020 ) di Sekretariat Sementara DPD Partai Berkarya.
Kurnaidi selaku Plt. Sekretaris DPD Partai Berkarya saat dibincangi awak media menyatakan bahwa ini merupakan langkah awal dari DPD Partai Berkarya sebagai wujud komitmen pengurus dan anggota dalam mennsuskeskan Musda di Musi Banyuasin ini.
"Ini langkah awal buat Partai Berkarya di Musi Banyuasin, Musda ini harus dipersiapkan semaksimal mungkin, ini komitmen kami bersama turut serta membesarkan Partai Berkarya"Ujarnya.
Kurnaidi juga menambahkan "Sebelumnya kami telah melaporkan Surat Keputusan Perubahan Pengurus Partai Berkarya mulai dari Pengurus Pusat, Wilayah hingga Pengurus Daerah Musi Banyuasin ke KPU Musi Banyuasin dan Kesbangpol Musi Banyuasin"tambahnya.
Lanjutnya, Kurnaidi juga mengatakan bahwa DPD Partai Berkarya sudah melakukan konsolidasi di-15 Kecamatan guna membentuk kepengurusan DPC Kecamatan.
"DPC sudah terbentuk, selanjutnya kami akan mengembangkan sayap hingga ke Ranting Partai"Jelasnya.
Sementara, Ketua Pelaksana terpilih Alamsyah mengatakan bahwa dia dan semua panitia siap berkontribusi semampunya dalam mensukseskan Musda tersebut.
"Kami siap menjalankan tugas dan amanah yang diberikan kepada kami, kami optimis Musda DPD Partai Berkarya Musi Banyuasin sukses"Pungkas Alamsyah
Disampaikan Alamsyah Musda DPD Partai Berkarya Musi Banyuasin dilaksanakan pada 28 September 2020 di Kantor Sekretariat DPD Partai Berkarya Muba pungkasnya. (Wahyudi)
Pewarta : Edi Wahyudi