POLICEWATCH-Lombok Tengah.
Menjelang pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G-20 yang akan di gelar di Bali pada 15-16 November 2022, Kodim 1620/Loteng melakukkan apel kesiapan tanggap cepat
Evakuasi KTT Presidensi G-20 di depan pintu kedatangan Bandara Zainuddin Abdul Madjid (BIZAM) Lombok Tengah, Sabtu (5/11/2022).
Apel kesiapan tanggap cepat evakuasi KTT Presidensi G-20 tersebut dalam rangka untuk mengantisipasi hal hal yang tidak diinginkan selama kegiatan KTT G-20 yang berlangsung di Provinsi Bali.
Komandan Kodim 1620/Loteng Letkol Inf I Putu Tangkas Wiratawan S.IP mengatakan, bahwa langkah antisipasi terus di laksanakan mulai dari kesiapan personel, wilayah bahkan pemetaaan wilayah demi kelancaran dan suksesnya pelaksanaan KTT Presidensi G-20 di Bali nanti.
"Selain pengamanan yang digelar selama KTT G-20 di Bali, di Lombok juga kita lakukkan pengamanan dan tanggap cepat rvakuasi sebagai langkah antisipasi kemungkinan adanya bencana alam sehingga para peserta Delegasi G-20 di evakuasi ke Lombok," kata Letkol I Putu Tangkas.
Konferensi Tingkat Tinggi G-20 yang akan digelar di Bali adalah pertemuan ke Tujuh Belas bersama puluhan negara peserta yang tentunya akan menjadi perhatian dunia terutama bagaimana pengamanan dan pelayanan selama konferensi berlangsung.
"Untuk itu kami dari Kodim 1620/Loteng bersama aparat terkait terus berkoordinasi dan bersinergi serta komitmen baik dari segi pengamanan, pelayanan dan kelancaran demi suksesnya pelaksanaan KTT Presidensi G-20," Jelas Dandim.
Selain itu, pelaksanaan KTT Presidensi G-20 juga bertepatan dengan kegiatan pergelaran event World Superbike (WSBK) di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah yang akan digelar pada November 2022.
"Tentu ini akan menjadi tantangan pengamanan dan pelayanan untuk kita yang berada di Lombok untuk memberikan keamanan dan kenyamanan kepada para peserta KTT Presidensi G-20 maupun para peserta dan penonton yang akan menonton pergelaran even WSBK," Tandas Dandim.
"MN'.