Ketua umum Tim Relawan Sahabat YM Mahendra Siap Memenangkan Yulius Maulana Cabup Lahat 2024 - 2029

/ 29 Februari 2024 / 2/29/2024 11:42:00 AM

 


LAHAT - POLICEWATCH.NEWS Ketua Umum Relawan Sahabat YM, Mahendra Reza Wijaya, mengomentari terkait banyak baleho bergambar Yulius Mualana sebagai calon bupati Kabupaten Lahat periode 2024-2029.

Menurutnya, dengan baliho yang berdiri kokoh di berbagai ruas jalan di Kabupaten Lahat maka masyarakat akan lebih mudah mengetahui tentang Yulius Maulana sebagai calon bupati Kabupaten Lahat dengan jargon Lahat Amanah. dan siap melawan petahana (incombent) kata " Mahendra 

“Saya sebagai relawan tentu sangat bangga dan bahagia karena semakin banyak baliho Yulius Maulana sebagai calon bupati,” kata Mahendra dalam keterangannya, Kamis (29/2/2024).

“Jargon Lahat Amanah sebagai akronim dari Aman, Makmur, Nasionalis, Agamis dan Harmonis sangat cocok dengan situasi dan kondisi Lahat saat ini,” imbuhnya. 

Mahendra mengungkapkan, Relawan Sahabat YM pastikan bahwa Yulius Maulana akan maju sebagai calon bupati Kabupaten Lahat periode 2024-2029.

“Sekalipun Kak Yus belum menyatakan sikap namun desakan dan dukungan dari masyarakat sangat besar sekali sehingga saya sangat yakin dan memastikan Kak Yus maju Pilkada,” terangnya.

Lebih lanjut, Mahendra menuturkan tentang komitmen dan loyalitas yang tidak akan tergantikan dengan apapun kepada Yulius Maulana.

“Kalau saya pasti tegak lurus sejak awal, saya sudah terang-terangan mendukung dan ingin menjadikan Kak Yus sebagai bupati Lahat,” ucapnya.

“Siapapun nanti pasangan Kak Yus dan siapapun yang menjadi rivalnya, saya akan berjuang untuk Kak Yus,” tandasnya.

Penulis: Elhanudin

Komentar Anda

Berita Terkini