Policewatch-Lombok Tengah
Kepolisian Resor Lombok Tengah menggunakan Metal Detector untuk mengamankan dan menyaring tiap peserta pleno rekapitulasi perolehan suara Pemilu 2024 tingkat kabupaten yang berlangsung di eks Aerotel Praya, Senin (4/3).
Penggunaan Metal Detector tersebut dilakukan untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan selama berlangsungnya pleno yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Lombok Tengah.
“Sesuai SOP. Itu sebagai upaya antisipasi untuk lebih maksimal (pengamanannya). Agar pelaksanaan pleno tidak ada gangguan,” Kata Kapolres Loteng AKBP Iwan Hidayat, SIK saat di konfirmasi.
Ia menjelaskan, penggunaan Metal Detector pada pelaksanaan pleno untuk mengecek, menyaring dan mengantisipasi barang bawaan peserta pleno yang yang masuk ke area rapat pleno.
“Terutama barang bawaan yang bisa menimbulkan bahaya seperti sajam dan sebagainya yang dapat membahayakan dan mengganggu jalannya pleno,” katanya.
Selain menggunakan piranti pengamanan, pihaknya juga telah menyiagakan 83 personel beserta perlengkapan di lokasi pelaksanaan baik perlengkapan perorangan maupun kelompok seprti kendraan taktiis dan lainnya pleno, hal ini bertujuan untuk memaksimalkan kegiatan pengamanan.
“Sejauh ini Alhamdulillah pelaksanaan pleno dari pantauan kami sementara masih berjalan aman dan lancar, mohon doa dan dukungan semua pihak agar kondusif hingga selesai” ujarnya.
Untuk diketahui pleno rekapitulasi perolehan suara Pemilu 2024 tingkat kabupaten merupakan lanjutan dari tahapan serupa di tingkat kecamatan.
Mn