Bhabinkamtibmas Desa Anyar Polsek Bayan Jaga Keamanan Wilayah Melalui Door to Door System

/ 12 Juni 2024 / 6/12/2024 09:59:00 AM


Policewatch-Lombok Utara

 Bhabinkamtibmas Polsek Bayan Polres Lombok Utara menjalankan Door to Door System (DDS) dengan melakukan sambang Desa, silaturahmi, patroli malam, dan memberikan himbauan kamtibmas. Kegiatan ini dilaksanakan di Dusun Telaga Banyak, Desa Anyar, Kecamatan Bayan KLU, pada Selasa, 11 Juni 2024.

IPTU I Made Widiartha, Kapolsek Bayan, mewakili Kapolres Lombok Utara Polda NTB AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K.M.Si, menyampaikan bahwa Bhabinkamtibmas Desa Anyar, Bripka M. Saefulloh, melakukan DDS dengan menyasar rumah salah seorang warga di wilayah hukumnya, yaitu Irahadi, untuk memberikan himbauan agar selalu waspada dan mengaktifkan kembali ronda malam.

Kapolsek menekankan pentingnya langkah ini dalam mencegah kasus tindak pidana 3C, menghindari terjadinya Tindak Pidana Pencurian dengan Pemberatan (TPPO), dan tidak mudah terpengaruh oleh berita hoax yang dapat mengganggu situasi kamtibmas. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat untuk menjaga komunikasi yang baik antara warga dan bhabinkamtibmas guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Bayan.

Dengan adanya kehadiran Bhabinkamtibmas Desa Anyar dan kegiatan Door to Door System ini, diharapkan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Bayan dapat terjaga dengan baik, memberikan rasa aman, dan menciptakan lingkungan yang kondusif bagi seluruh warga.

Mn

Komentar Anda

Berita Terkini