Kades Oro-oro Ombo Wetan Santuni 17 Anak Yatim dalam Peringatan Hari Asyura 10 Muharram 1446 H

/ 19 Juli 2024 / 7/19/2024 03:34:00 PM


Policewatch-Pasuruan

Dalam rangka peringatan Hari Asyura 10 Muharram 1446 H, Kepala Desa Oro-oro Ombo Wetan, Kecamatan Rembang, Kabupaten Pasuruan, mengadakan acara penuh makna dengan menyantuni sekitar 17 anak yatim piatu. Acara ini dihadiri oleh perwakilan dari beberapa perusahaan, DLH Kabupaten Pasuruan, Babinsa, tokoh masyarakat, BPD, Sekdes, RT, RW, Kepala Desa Wonokerto, serta beberapa tokoh masyarakat Desa setempat. Acara berlangsung di salah satu gedung Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Desa Wonokerto, Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Pasuruan pada Jumat (19/07/2024).

Dalam sambutannya, Kepala Desa Oro-oro Ombo Wetan, H. Amin Tohari, S.T, menyampaikan bahwa acara ini tidak hanya bertujuan untuk menyantuni anak yatim, tetapi juga untuk mempererat tali silaturahmi di antara seluruh masyarakat dan pemuda karang taruna. Selain itu, acara ini juga merupakan bentuk bakti sosial dengan memanfaatkan sampah plastik dan sampah non-B3 menjadi barang yang bermanfaat.

"Mohon doa dan dukungan dari semua masyarakat, termasuk anak-anak yatim piatu, agar kita diberi kelancaran dalam memanfaatkan sampah non-B3 menjadi barang yang berguna untuk kesejahteraan kita semua," ujar H. Amin Tohari dalam sambutannya.

Pada akhir acara, terlihat pembacaan doa oleh tokoh agama setempat, pembagian bingkisan kepada anak-anak yatim, serta pemotongan tumpeng sebagai simbol keberkahan dan kesyukuran. Suasana kebersamaan dan kepedulian terhadap sesama sangat terasa dalam acara peringatan Hari Asyura ini.

Dr

Komentar Anda

Berita Terkini