Red, policewatch.news - Program Studi Manajemen Bisnis Syariah (MBS) STAI Nida El Adabi berkolaborasi dengan Yayasan Pendidikan Islam Raudhatuttauhid (Yapira) berlokasi di Sukamulya kecamatan Rumpin Kab.Bogor berhasil menyelenggarakan acara bertajuk MBS Goes To School, selasa 16/7/24 |
Acara yang diadakan di Yayasan Pendidikan Islam Raudhatut Tauhid (Yapira) Rumpin Bogor ini bertujuan untuk mendukung Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) dan meningkatkan motivasi santri berprestasi.
Acara dimulai pukul 09.00 WIB dengan pembukaan oleh MC dari Yapira yang berhasil menciptakan suasana hangat dan penuh semangat.
Tampak santri Yapira Membuka acara dengan pembacaan Kalam Ilahi, dilanjutkan dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars Yapira, yang menambah khidmat dan nasionalisme para Santriwan Santriwati.
Kata Sambutan dari Kepala SMA Raudhatut Tauhid Dodih Damanhudi,S.Pd menandai awal pembukaan resmi acara Dalam sambutannya, sekaligus mengapresiasikan Hadirnya Prodi MBS Nida El-Adabi
" Terima kasih kepada MBS STAI Nida El-Adabi yang Telah hadir untuk mengisi Spirit para Santri dan be kerjasama Untuk menekankan pentingnya menjadi santri yang berprestasi,Cerdas dan Unggul dalam Belajar,Tentunya kedepan acara ini dapat terus bersinergi".
Seminar Kolaborasi Untuk memotivasi santri berprestasi menjadi inti acara ini dipandu oleh moderator yaitu Ibu Aniyatussaidah, M.Pd., dengan narasumber utama yaitu Ibu Diyah Pertywi Setyawati, M.M.
Dosen yang dikenal dengan gaya bicaranya yang inspiratif, membagikan pengalaman dan tips sukses yang relevan bagi para peserta didik. Beliau mengajak para santri untuk terus berjuang dan berprestasi, menanamkan semangat bahwa setiap usaha pasti akan membuahkan hasil. Beberapa tips and trik yang beliau bagikan diantaranya:
1) Memiliki motivasi yang tinggi untuk belajar,
2) Memiliki sikap diri yang aktif,
3) Memiliki Manajemen Waktu yang Baik,
4) Memiliki Percaya diri, siap untuk membiasakan diri, melakukan hal-hal baik,
5) Berani mengambil Peluang,
6) Biasakan mengucapkan terima kasih kepada diri sendiri atas upaya-upaya yang sudah dilakukan, serta meminta maaf kepada diri sendiri atas kesalahan-kesalahan yang pernah dilakukan,
7) Biasakan berdoa atau mengafirmasi diri dengan berkata-kata baik.
Dalam berdoa untuk diri sendiri, Ibu diyah juga membagikan teksnya, supaya dapat langsung diaplikasikan oleh peserta didik setiap setelah solat subuh/setelah sholat tahajud.
Berikut teksnya:
Bismillahirrahmaanirrahim
Di hari ini yang penuh berkah ini, Ya Allah saya…(sebutkan nama) bin/binti sangat sangat sangat bahagia, mulai hari ini saya sangat sangat sehat, dan semua penyakit sembuh.
Mulai hari ini saya mempunyai banyak berkah darimu ya Allah, Mulai Hari ini saya akan sangat mencintai orangtua saya, sahabat-sahabat saya, saudara-saudara saya, dan tak lupa pula saya akan sangat mencintai diri saya sendiri. Aamiin
Alfatihah….
Seminar diikuti dengan antusias oleh sekitar 300an santri dari kelas VII hingga kelas XI.
Mereka aktif berpartisipasi dalam setiap sesi, dan salah satu momen yang paling ditunggu adalah pembagian doorprize untuk lima siswa yang paling aktif. Keceriaan dan semangat terpancar dari wajah para siswa, menunjukkan bahwa acara ini dapat menggugah semangat mereka.
Setelah sesi inti selesai, selanjutnya acara ditutup dengan doa bersama, dan pemberian sertifikat dan kenang-kenangan
.
Diharapkan kegiatan ini membawa manfaat besar bagi para peserta didik. Kerjasama antara STAI Nida El Adabi dan Yapira ini diharapkan dapat terus berlanjut dan semakin menguatkan semangat para santri untuk terus berprestasi dalam berbagai hal, baik dalam bidang akademik maupun non akademik.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya acara ini. Terima kasih khusus kami sampaikan kepada Yayasan Pendidikan Islam Raudhatut Tauhid (Yapira) dan tim dari Prodi Manajemen Bisnis Syariah (MBS) STAI Nida El Adabi yang telah bekerja keras untuk menyukseskan acara ini,kedepan akan kami adakan Kegiatan ini kembali".Ujar Fahrul Hidayat,S.Pd.I.,M.M (Kaprodi MBS) Nida El-Adabi yang berlokasi di Parung Panjang Bogor.
Dengan semangat kebersamaan dan motivasi tinggi, mari kita ciptakan generasi muda yang berprestasi dan siap menghadapi tantangan masa depan!.
acara di akhiri Ramah Tamah Dan Sholat Berjamaah.
Perlu kita Ketahui bahwa pada Tahun Ajaran 2024-2025 kembali menerima Calon mahasiswa mahasiswi Baru.
STAI Nida - El adabi adalah perguruan tinggi Islam yang berada di Kebasiran Parung Panjang Bogor di bawah Naungan Yayasan NIDA El Adabi.
Saat ini Ada Beberapa Jurusan Mata Kuliah dengan 4 jurusan S1 yaitu Pendidikan Agama Islam, Hukum Ekonomi Syariah, Ekonomi Syariah dan Manajemen Bisnis Syariah.
Dan 1 Program Pasca Sarjana (S2) jurusan Pendidikan Agama Islam
Disamping Perguruan tinggi ada Sekolah mulaiDari tingkat RA, SDI, SMP dan SMK
Saat ini kami sedang Penerimaan Mahasiswa -siswi baru ,kami Persilahkan bagi Bapak ibu yang ingin Mendaftarkan Putra Putrinya untuk Kuliah maupun Belajar Di Nida El-Adabi.
Sampai di tahun 2024 tidak kurang ada 800 an Mahasiswa Mahasiswi yang sedang Kuliah di STIA NIDA El-ADABI
berlokasi di Parung Panjang Kab.Bogor Jawa Barat.
Team Redaksi.
H.Irvanto Wahid