Polsek Utan Amankan Remaja Terduga Pelaku Penganiayaan Dengan Pisau"

/ 13 Agustus 2024 / 8/13/2024 04:59:00 PM

 

Policewatch-Sumbawa

Kepolisian Sektor Utan Polres Sumbawa Polda NTB berhasil mengamankan seorang remaja berinisial R (25) yang diduga sebagai pelaku penganiayaan dengan senjata tajam di Dusun Motong Timur, Desa Motong, Kecamatan Utan. Kejadian tersebut terjadi pada hari Senin, tanggal 12 Agustus 2024 pukul 23.00 Wita.

 Menurut Kapolres Sumbawa, AKBP Bagus Nyoman Gede Junaedi SH, S.IK, M.AP., Kapolsek Utan IPTU Awaluddin S.AP, M.M.Inov., menjelaskan bahwa korban berinisial SH (25) bersama teman-temannya sedang berkumpul dan bakar-bakar ayam sambil bermusik ketika terduga pelaku datang dengan membawa pisau dan mengayunkannya ke arah korban.

 Korban dan teman-temannya berusaha melarikan diri, namun korban tertinggal dan akhirnya terkena sabetan pisau di bahu kiri, menyebabkan luka robek. Piket Jaga Polsek Utan segera merespons informasi kejadian, mendatangi TKP, dan berhasil mengamankan terduga pelaku di rumahnya yang tidak jauh dari lokasi kejadian tanpa perlawanan.

 Selain berhasil mengamankan terduga pelaku, barang bukti juga berhasil diamankan. Kapolsek Utan menyatakan bahwa terduga pelaku dalam keadaan mabuk saat kejadian. Terduga pelaku saat ini diamankan di Mapolsek Utan untuk proses hukum lebih lanjut, sementara korban yang mengalami luka telah mendapatkan perawatan medis.

 Tindakan ini dilakukan untuk mempertanggungjawabkan perbuatan terduga pelaku dan memastikan keamanan serta keadilan bagi korban. Polsek Utan terus berupaya dalam penegakan hukum demi menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat.

Nurman

Komentar Anda

Berita Terkini