Operasi Zebra Rinjani 2024 Digelar di Lombok Tengah, Tekan Pelanggaran dan Kecelakaan Lalu Lintas

/ 14 Oktober 2024 / 10/14/2024 11:48:00 AM


Policewatch-Lombok Tengah

Kepolisian Resor Lombok Tengah (Polres Loteng) resmi menggelar Operasi Zebra Rinjani 2024 yang berlangsung selama 14 hari, mulai tanggal 14 Oktober hingga 27 Oktober 2024. Apel Gelar Pasukan yang menandai dimulainya operasi ini dipimpin langsung oleh Kapolres Lombok Tengah, AKBP Iwan Hidayat, SIK, pada Senin (14/10).

Operasi Zebra Rinjani 2024 ini digelar untuk menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas di wilayah Lombok Tengah. Hal ini mengingat permasalahan di bidang lalu lintas yang semakin kompleks dan dinamis, yang berimbas pada meningkatnya angka pelanggaran dan kecelakaan.

"Terjadinya pelanggaran lalu lintas dan kecelakaan lalu lintas sering diakibatkan minimnya kesadaran masyarakat saat berkendara di jalan raya, diantaranya tidak menggunakan helm, tidak mematuhi rambu-rambu lalu-lintas serta spesifikasi kendaraan tidak sesuai prosedur," jelas Kapolres Lombok Tengah.

Untuk mencapai tujuan tersebut, Polres Loteng bekerja sama dengan TNI, pemerintah daerah, dan stakeholder terkait untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas. Operasi Zebra Rinjani 2024 akan mengedepankan kegiatan edukatif, persuasif, dan humanis, namun tetap didukung dengan penegakan hukum.

"Ini merupakan salah satu upaya Polri dalam rangka meningkatkan kepatuhan masyarakat sehingga diharapkan dapat menurunkan angka pelanggaran kecelakaan lalu lintas dan angka fatalitas kecelakaan," tegas Kapolres Lombok Tengah.

Operasi Zebra Rinjani 2024 diharapkan dapat menciptakan situasi lalu lintas yang aman dan kondusif di Lombok Tengah.

Mn

Komentar Anda

Berita Terkini